Kisah Pohon Apel Dan Seorang Anak


Dahulu kala, ada sebuah pohon apel
yang sangat besar. Ditempat itulah
seorang anak kecil suka datang dan
bermain di sekitarnya hampir setiap
hari. Dia selalu naik ke dahan dahan
ranting rendah yang cukup kokoh, lalu makan apel yang telah memerah,
sambil tidur tiduran dibawahnya.

Dia

begitu mencintai pohon apel tersebut
dan juga sebaliknya, pohon itu sangat
senang bermain dengan sang anak. Waktu berlalu ...

si anak kecil telah

besar dan dia tidak pernah terlihat lagi
bermain di sekitar pohon seperti hari
hari sebelumnya.

Sampai suatu hari,

anak itu datang kembali ke pohon apel dan ia tampak sangat sedih.

"Kamu datang untuk bermain dengan

saya?" tanya pohon tersebut dengan
sangat gembira.

"Saya bukan lagi seorang anak kecil,

saya tidak bermain-main lagi dengan
pohon" Sahut sang anak.

"Saya ingin mainan. Saya butuh uang

untuk membelinya. "

"Maaf, tapi saya tidak memiliki uang ...

tetapi kamu dapat memilih semua buah
apel yang saya miliki ini dan kamu bisa
menjualnya. Jadi, kamu bisa punya uang untuk membeli mainan itu"
Jawab sang pohon.

Anak itu sangat bergembira dan

terlihat bersemangat. Dia meraih semua
apel di pohon dengan sangat
bahagianya. Sekian lama berlalu.

Anak itu tidak

pernahkembali lagi setelah ia
mengambil buah apel waktu itu.

Si Pohon merasa sangat sedih. Di suatu hari yang cerah, anak laki-laki

itu kini telah berubah menjadi seorang
pria dewasa.

Ia kembali menemui

pohon itu. "Kamu datang untuk bermain dengan
saya?"kata pohon dengan
bersemangat.

"Saya tidak punya waktu untuk

bermain. Saya harus bekerja untuk memenuhi kebutuhan anak istri. Kami
membutuhkan rumah untuk berteduh.
Dapatkah Anda membantu saya? "

"Maaf, tapi saya tidak memiliki rumah.

Namun kamu dapat memotong dahan-
dahan saya untuk membangun rumah
mungil yang indah"

Mulailah lelaki itu memotong semua

dahan pohon yang ada di kanan dan
kiri. Pohon itu senang melihatnya.
Untuk berapa lama, lelaki itu pun tidak
pernah datang kembali sejak saat itu.

Pohon apel itu merasa kesepian dan terlihat sangat sedih.


Suatu hari musim panas, lelaki itu

kembalidan pohon apel itu pun terlihat
begitu sangat gembira.

"Kamu datang untuk bermain dengan

saya?" Sahut Pohon.

"Saya mulai tua dan tidak bisa bermain

lagi. Aku ingin pergi berlayar
kesamudera luas untuk bersantai
sendiri.

Dapatkah kamu memberi saya

perahu "kata pria itu.

"Gunakan batang saya untuk

membangunperahu impianmu. Nanti
kamu bisa berlayar jauh dan bahagia
dengan keinginanmu itu .
Jawab sang pohon.

Mulailah lelaki itu memotong batang

pohon, untuk kemudian akan
dijadikannyasebuah perahu.

Ia pun

pergi berlayar, dansama seperti
sebelum sebelumnya, ia tidak pernah
muncul untuk waktu yang lama.

Setelah sekian tahun berlalu, akhirnya,

pria itu kembali lagi.

"Maaf anakku, Tapi aku tidak memiliki

apa-apa untuk kau ambil lagi. Tidak
ada lagi apel yang bisa kau petik, tidak
ada lagi cabang dahan yang bisa kau
ambil ..." Kata pohon.

"Tidak apa-apa, saya tidak memiliki gigi lagi untuk memakan buahmu, tidak ada tenaga untuk memanjat dahan

dahanmu. Saya terlalu tua untuk
itu"kata sang lelaki.

"Saya benar-benar tidak bisa

memberikanapa-apa ... satu-satunya
yang kini saya miliki adalah akar
pohon tua yang sudah rapuh" kata
pohon apel sambil bercucuran air mata.

"Saya tidak memerlukan banyak hal

sekarang, saya hanya butuh sebuah
tempat untuk beristirahat. Saya lelah setelah bertahun-tahun mengembara"
jawab sang lelaki.

"Baiklah! Akar pohon tua adalah

tempat terbaik untuk bersandar dan beristirahat melepas penat.
Ayo, ayo
duduk bersama saya" Pria tua itu pun mendekat dan pohon
apelitu terlihat sangat senang dengan
seuntai senyum bercampur air mata .

Ini adalah kisah setiap orang di dunia

ini. Pohon apel itu ibaratnya adalah
seperti para orang tua. Ketika kita
masih kecil, kita senang bermain
dengan Ayah dan Ibu.
Ketika kita telah tumbuh dewasa, kita meninggalkan mereka. Hanya datang
sesekali kepada mereka ketika kita
membutuhkan sesuatu atau ketika kita
berada dalam kesulitan.
Tidak peduli apapun niat sang anak,
orangtua akan selalu berada di sana, orang tua selalu tegar berdiri saat sang
anak benar benar membutuhkan
mereka. Dengan segenap kerelaan hati,
mereka akan memberikan segala yang
mereka bisa hanya untuk membuat
Anda bahagia. Kita mungkin berpikir anak itu sangat
kejam kepada pohon. Tapi itulah
sebuah gambaran nyata bagaimana
kita semua sering memperlakukan
orang tua seperti itu juga. Kita selalu
menganggap remeh dan cenderung tidak menghargai semua yang mereka
lakukan untuk kita. SAMPAI akhirnya
kita Terlambat. Terlambat untuk
menemukan apa maunya MEREKA.

Bukan harta benda, mereka tak butuh

uangmu. Bukan rumah mewah,
mereka tak butuhkan hal itu. Yang
mereka inginkan adalah KAMU.
Ya KAMU! Untuk temani masa tua mereka, untuk
sekedar berbagi hal-hal kecil bersama
mereka.

Si Pembatal Puasa yang Sehat


Dehidrasi merupakan hal biasa dialami selama berpuasa. Wajar saja, karena tubuh tidak mendapatkan asupan cairan selama 14 jam.

Agar tubuh segera terhidrasi, minum air putih menjadi cara terbaik saat berbuka puasa. Sayangnya, masih banyak orang yang kurang menyukai minum air putih. Nah, coba diganti dengan air kelapa.

Beberapa ahli menyarankan untuk meminum air kelapa sebagai solusi untuk melawan dehidrasi.

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa air kelapa efektif melawan dehidrasi dibandingkan minuman olahraga. Para atlet juga disaran untuk meminum air kelapa yang membantu mengganti semua mineral dan cairan yang hilang saat bekerja.

Tidak seperti minuman berkarbonasi, air kelapa tidak menyebabkan kerusakan gigi dan menaikkan berat badan. Air kelapa mengandung trigliserida rantai sedang yang malah membantu menurunkan berat badan.

Air kelapa juga mendukung sistem kekebalan tubuh, melindungi hati, mengurangi oksidasi lipid dan meningkatkan sensitivias insulin.

Gunung Api 'Super' yang Dapat Membunuh Jutaan Orang Dekat Pompeii

Letusan gunung Vesuvies dekat Naples, Italia, pada 79 Masehi yang membunuh ribuan penduduk Pompeii adalah salah satu letusan gunung api paling bersejarah. Namun para ilmuwan kini mengatakan telah menemukan "gunung api super" tersembunyi di daerah sama yang juga berpotensi membunuh jutaan orang.

"Daerah ini berpotensi mengalami letusan yang bisa menyebabkan bencana global, sama seperti dampak meteor," kata Giuseppe De Natale kepala proyek pengeboran dasar Bumi yang mengawasi kaldera lahar tersebut, pada Reuters.

Kaldera terbentuk dari tanah yang runtuh setelah letusan gunung api. Kaldera bisa sama berbahayanya dengan kubah gunung api, mengirimkan magma dan abu ke udara. Kaldera itu terdapat di Campi Flegrei. Daerah tersebut, yang berarti 'terbakar' dalam bahasa Yunani, adalah tujuan populer buat para turis. Kawasan sekitarnya menjadi tempat tinggal 3 juta orang.

"Inilah sebabnya Campi Flegrei harus dipelajari dan diawasi," kata De Natale. "Kawasan ini lebih berbahaya karena ada jutaan orang yang tinggal di gunung api tersebut."

Ilmuwan yang dibiayai oleh International Continental Scientific Drilling Programme sudah mendapat izin untuk mengebor sampai 2,2 mil atau 3,5 km ke bawah tanah, menuju pusat kaldera, rumah raksasa batuan lahar. Setelah mereka mencapai pusat batuan lahar tersebut, mereka berencana memasang sistem pengawasan yang bisa memberi peringatan awal jika ada potensi letusan berbahaya.

"Sebagian area ini, terutama Campi Flegrei, sangat padat penduduk sehingga letusan kecil saja, dan ini sangat mungkin terjadi sayangnya, bisa berisiko untuk populasi penduduk," kata De Natale, dari observatorium Vesuvius di Institut Geofisika dan Vulkanologi Nasional Italia.

Tahap awal pengeboran sudah menghasilkan bukti ilmiah, termasuk sampel batu vulkanik dari letusan besar yang terjadi 15 ribu tahun lalu.

Ngopi Dapat Meminimalkan Depresi


Hobi menyeruput kopi ternyata menguntungkan bagi kesehatan mental. Penelitian menunjukkan para wanita yang hobi ngopi memiliki risiko lebih rendah untuk menderita depresi dibanding wanita yang tidak pernah ngopi atau hanya ngopi secangkir sehari.
Meski masih terlalu dini untuk merekomendasikan kebiasaan ngopi demi mencegah depresi, tetapi hasil penelitian yang dimuat dalam jurnal Archives of Internal Medicine tersebut setidaknya bisa mengurangi perasaan bersalah para pecandu kopi.
"Hasil riset ini bisa mengurangi citra negatif dari konsumsi kopi. Kafein dalam dosis tinggi selama ini dikaitkan dengan gejala kecemasan dan penyakit psikiatri lainnya sehingga banyak ahli menyarankan untuk mengurangi kopi," kata Dr.Christopher Cargile, ahli psikiatri dari Texas yang tidak terlibat dalam penelitian ini.
Sekitar 80 persen kafein di dunia dikonsumsi dalam bentuk kopi. Kafein sendiri merupakan stimulan sistem saraf yang paling banyak digunakan. Penelitian menunjukkan kafein berpengaruh pada kesehatan jantung, inflamasi dan kanker. Namun hanya sedikit peneliti yang tertarik mengetahui efek kafein pada mood.
"Dalam jangka pendek kafein memiliki efek positif pada mood, meningkatkan energi dan membuat kita langsung terjaga. Karena itu menarik untuk tahu apa efeknya dalam jangka panjang," kata peneliti senior Dr.Alberto Ascherio, profesor epidemiologi dan nutrisi dari Harvard School of Public Health di Boston.
Dalam penelitian yang melibatkan 51.000 wanita berusia rata-rata 63 tahun, para peneliti mengikuti kesehatan mereka. Di awal penelitian, tidak satupun responden yang dilaporkan menderita depresi atau mengonsumsi antidepresan.
Para wanita yang mengonsumsi empat cangkir kopi setiap hari risikonya untuk menderita depresi berkurang 20 persen, sementara yang mengonsumsi dua sampai tiga cangkir, risikonya menurun 15 persen dibandingkan dengan yang minum secangkir kopi setiap hari.
"Kafein memiliki efek pelepasan beberapa neurotransmiter, termasuk dopamin dan serotonin. Hal itu tentu berpengaruh pada pengaturan mood dan depresi," kata Ascherio yang juga menjadi dosen di Harvard Medical School.
Meski begitu sebenarnya efek jangka panjang kafein belum diketahui. "Jika kafein memiliki efek antidepresan, kita bisa mengambil kandungan yang paling kuat efeknya dalam mengusir depresi," katanya.


Tetapi berhati-hatilah karena Kopi Bisa Kurangi Jatah Kalsium

 
SAESTWO | Is your smile Blogger Template by Ipietoon Blogger Template